RSS

BELAJAR EXCEL FUNGSI VLOOKUP DAN HLOOKUP

Cara Menggunakan Fungsi VLOOKUP dan HLOOKUP di Excel


Fungsi berikut digunakan untuk mengisi sel kosong dengan cara membaca dan membandingkan nilai kunci dengan tabel data. Ada dua fungsi yang bisa digunakan, yaitu HLOOKUP untuk tabel horizontal dan VLOOKUP untuk tabel vertikal. Secara lengkap penulisan rumus atau fungsinya seperti ini:
=HLOOKUP(nilai kunci, data tabel, nomor indeks baris)
=VLOOKUP(nilai kunci, data tabel, nomor indeks kolom)

Keterangan:
  • Nilai kunci adalah data yang berupa angka, kode tertentu atau teks yang digunakan sebagai pembanding dengan tabel data. Untuk menghindari kesalahan gunakan pembanding yang sama dengan data yang ada pada kolom pertama tabel data.
  • Tabel data adalah tabel yang berisi data lengkap atau informasi yang menjadi acuan untuk dibaca dan diisikan ke dalam tabel isian. Tabel data harus memenuhi kriteria: data yang akan dibandingkan dengan nilai kunci harus terletak di kolom atau baris pertama dan harus urut naik (ascending).
  • Nomor indeks baris atau kolom adalah posisi atau urutan baris / urutan baris atau kolom yang akan dibaca.
Contoh pemakaian VLOOKUP, perhatikan gambar berikut:

Solusinya :
– Nama pada cell B11 adalah =VLOOKUP(A11;$A$2:$D$5;2;0)– Perihal pada cell D11 adalah = VLOOKUP(C11;$F$2:$H$5;2;0)– Judul pada cell E11 adalah = VLOOKUP(C11;$F$2:$H$5;3;0)

Contoh pemakaian HLOOKUP, perhatikan gambar berikut:

Solusinya :
Pada C6 ketikkan formula =HLOOKUP(B6;$B$1:$F$3;2;0).


1 komentar:

Midnight Story mengatakan...

Museumbola : Situs Judi Slot, Bola, Casino Online Terpercaya
Dengan 1 ID Bisa Bermain Semua Games Terlengkap
Website : DAFTAR MUSEUMBOLA

Posting Komentar